INTRODUCTIONS

Selamat Datang di blog de`Orenz Squad
Blog ini di buat oleh YUDHY P. PUTRA alias PEPE, seorang mahasiswa Kampus Orange (Fakultas Teknik) Universitas Negeri Padang, yang juga merangkap sebagai Fast Engineer di Pusat Komputerisasi UNP yang akrab di panggil Pasukan Turbo.

Nonton TV Indonesia Gratis....

Selasa, 18 Desember 2007

Baik Buruk Memakai Lensa Kontak


Kehadiran lensa kontak (contact lens) banyak membantu mereka yang
kurang nyaman dengan kaca mata. Tanpa lensa kontak, sulit membayangkan seorang atlet yang penglihatannya berkurang bisa meneruskan profesinya. Meski
sekarang sudah ada kaca mata khusus untuk atlet, toh dari segi kenyamanan tentu sangat kurang.

Belakangan, seperti halnya kaca mata, ada juga lensa kontak bagi mereka yang bermata normal, khususnya perempuan yang ingin tampil modis dan fashionable. Wajar jika perkembangan lensa kontak pun sangat pesat. Di Indonesia, diperkirakan ada sekitar 2 persen pemakai lensa kontak dari total pemakai kacamata. Sedangkan di Singapura, jumlahnya sekitar 20 persen dari total pemakai kaca mata.

Namun, selain keuntungan atau faktor positif pemakaian lensa kontak, memakai lensa kontak ternyata juga berisiko. Dan karena terhitung masih baru, banyak orang yang tak tahu risiko tersebut. Meski banyak membantu mereka yang kurang nyaman dengan kacamata, ada sejumlah penyakit yang rawan menyerang pemakai produk ini. Menurut pakar lensa kontak dari Johnson & Johnson Vision Care, Jack Chan, salah memakai lensa kontak, bisa-bisa bukan penglihatan yang terbantu, melainkan timbul penyakit.

Sumber : Tabloid NOVA

Tidak ada komentar: